MAKALAH HANPHONE
KATA
PENGANTAR
Puji syukur kami
panjatkan kepada Allah swt. karena atas berkat dan rahmatnya kami berhasil
menyelesaikan penulisan makalah tentang perkembangan HP sebagai alat teknologi
komunilasi dan informasi. Semoga makalah ini dapat memberikan pencerahan
tentang teknologi informasi dan komunikasi, khususnya Hand Phone bagi
siswa-siswa.
Perkembangan
teknologi, khususnya HandPhone yang pesat telah memberikan banyak kemudahan
bagi manusia dalam bidang informasi dan komunikasi. Pada makalah ini, penulis
berusaha menjelaskan segala sesuatu yang berhubungan dengan Microsoft windows.
Penulis sadar bahwa makalah ini
masih sangat jauh dari kesempurnaan oleh karena itu penulis sangat membutuhkan
kritik dan saran untuk perbaikan makalah ini. Penulis berharap semoga makalah
ini bermanfaat bagi kita semia. Amiiin
Perayun, Maret 2018
Renny Azrina Aprilianti
DAFTAR
ISI
Kata
Pengantar…………………………………………………………………….
Daftar
Isi…………………………………………………………………………..
Bab I Pendahuluan…………………………………………………………………
1.1 Latar
Belakang…………………………………………………………….
1.2 Rumusan
Masalah…………………………………………………………
Bab II
Pembahasan………………………………………………………………
2.1 Sejarah kemunculan
HP...............................................................................
2.2 Perkembangan Handphone Dari
70 Tahun Lalu Sampai Sekarang............
2.3 Sejarah Perkembangan HP Di
Indonesia....................................................
2.4 Dampak Negatif Dari
Perkembangan Teknologi Hadphone………..……
Bab III
Penutup……………………………………………………………………
Daftar
Pustaka…………………………………………………………………….
Lampiran…………………………………………………………………………..
BAB
I
PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang
Tulisan ini berisi
bacaan mengenai sebuah teknologi yang mungkin sudah tidak asing lagi bagi semua
orang karena teknologi ini semakin berkembang seiring dengan perkembangan
jaman.
Bahkan penggunanyapun tidak
terlalu sulit untuk menggunakannya, akan tetapi akan lebih baik apabila kita
mengetahui dan mengerti asal mula munculnya PERANGKAT handphone ini, dan juga
kekurangannya.
Dalam tulisan ini telah
diterangkan perkembangan teknologi yang mendasari terciptanya perangkat selular
HandPhone, dan berbagai materi yang singkat tetapi kaya akan informasi yang
akan lebih baik apabila dibaca sendiri oleh para pembaca. Sekiranya tulisan ini
dapat menjadi bahan penambah wawasan bagi para pembacanya
1.2
Rumusan masalah
a.
Bagaimana
sejarah munculnya handphone?
b.
Bagaimana
perkembangan handphone hingga sekarang?
c.
Bagaimana
sejarah perkembangan hp di Indonesia?
d.
Bagaimana
kekurangan handphone?
1.
BAB
II
PEMBAHASAN
2.1
Sejarah kemunculan HP
Sejarah telepon
seluler atau yang kita kenal HP, ternyata sudah ada dari jaman penjajahan,
yaitu kira-kira tahun 1947 di negara paman sam alias Amrik dan Eropa sana. Pada
tahun 1910 adalah cikal bakal telepon seluler yang ditemukan oleh Lars Magnus
Ericsson, yang merupakan pendiri perusahaan Ericsson yang kini di kenal dengan
perusahaan Sony Ericsson. Pada awalnya, orang Swedia ini medirikan perusahaan
Ericsson memfokuskan terhadap bidang bisnis perlaan telegraf, dan perusahaanya
juga tidak terlalu besar pada waktu itu.
Pada tahun 1921 pertama kalinya
Departemen Kepolisian Detroit Michigan menggunakan teleopn mobile yang
terpasang di semua mobil polisi dengan menggunakan freuensi 2 MHz.
Pada tahun 1960, di Finlandia
sebuah perusahaan bernama Fennis Cable Works yang semula berbisnis dibidang
kabel, melakukan ekspensi dengan mendirikan perusahaan elektronik yang bernama
Nokia sebagai handset telepon seluler.
Tahun 1970-an perkembangan telepon
mobile menjadi pesat dengan di dominasi oleh 3 perusahaan besar yaitu di Eropa
dengan perusahaan Nokia dan rerusahaan Mototola-nya.
Pada tahun 1969, sistem
telekomunikasi seluler dikomersialkan. Setelah tahun 1970,
2.2
Perkembangan Handphone Dari 70 Tahun Lalu Sampai Sekarang
Ponsel kini seperti
telah menjadi gadget wajib setiap orang. Perhatikan saja orang yang Anda jumpai
di jalan. Kemungkinan besar sebatang ponsel menyelip di saku celana atau kemeja
mereka. Namun tahukah Anda bahwa perjalanan ponsel telah menempuh proses
evolusi selama 70 tahun? SitusWonderHow To mengabadikan perjalanan evolusi
ponsel itu.
1. SCR-194 (1938)
Alat komunasi ini adalah
‘mbahnya’ ponsel. SCR-194 dan SCR-195 adalah radio AM portabel pertama di
dunia. Ia dibuat oleh US ARMY Signal Corps Engineering Laboratories di Fort
Monmouth, New Jersey. Alat yang dipandang sebagai walkie talkie pertama itu
bobotnya sekitar 11 kg dan berdaya jangkau 8 km.
2. SCR-300 (1940)
Alat ini adalah pengganti
SCR-195. Dikembangkan oleh Motorola, SCR-300 merupakan radio FM portabel yang
digunakan oleh pasukan sekutu pada perang dunia II. Bobotnya antara 14-17 kg,
dengan radius jangkauan 4,8 km.
3. SCR-536 (1942)
Motorola memproduksi ‘handie
talkie’ ini untuk AS, sebagai pengembangan dari dua alat komunikasi sebelumnya.
Dengan menggunakan teknologi radio AM, SCR-536 beratnya jauh lebih ringan,
yakni hanya 2,27 kg dengan daya jangkau 1,6 km.
4. MTA (1956)
Mobile System A (MTA) ini adalah
perangkat komunikasi besutan Ericsson dan digunakan oleh Swedia. Bobotnya 40 kg
atau setara dengan bobot 300 unit ponsel iPhone.
5. DYNATAC (1973)
Motorola membuat prototipe
telepon portabel Dynamic Adaptive Total Area Coverage (DYNATAC) sebagai ponsel
pribadi praktis pertama. Di gambar, bekas Wakil Presiden Motorola Martin Cooper
tengah menelepon pesaingnya dari Bell Labs, Joel S Engel.
6. DynaTAC (1983)
Sepuluh tahun setelah kemunculan
prototipe DynaTAC, Motorola mulai memasarkan ponsel ini ke publik. Dengan bobot
seberat 0,9 kg, DYNATAC bekerja di jaringan teknologi AMPS, layanan selular
analog generasi pertama di Amerika Utara.
7. MicroTAC (1989)
Motorola memperkenalkan MicroTAC
yang merupakan desain ponsel flip pertama di dunia. Desain ini mengurangi
ukuran ponsel saat tidak digunakan. Dengan ukurannya yang kecil. MicroTAC juga
merupakan ponsel saku pertama di dunia.
8. StarTAC (1996)
Melanjutkan lini TAC-nya,
Motorola kemudian meluncurkan ponsel clamshell pertama bernama StarTAC yang
bisa dilipat seperti cangkang kerang. Menurut Motorola, ponsel ini terinspirasi
oleh perangkat komunikasi yang muncul pada film serial Star Trek.
9. Communicator (1997)
Nokia 9000 Communicator adalah
ponsel yang membawa pengguna memasuki era ponsel pintar atau smartphone. Dengan
desain clamshell-nya, ponsel ini yang pertama menyediakan layar LCD serta papan
kunci QWERTY yang utuh.
10. Benefon (1999)
Geosentric merupakan vendor
ponsel pertama yang membuat ponsel yang terintegrasi dengan perangkat GPS. Tak
cuma itu, ponsel bernama Benefon ini tahan cipratan air, menggunakan greyscale,
serta menyediakan peta untuk melacak posisi dan pergerakan pengguna.
11. VP-201 (1999)
Di Jepang, Kyocera meluncurkan
ponsel VP-201 yang merupakan ponsel pertama yang memiliki kamera terintegrasi.
12. BlackBerry 5810 (2002)
RIM meluncurkan perangkat
BlackBerry pertama yang terintegrasi dengan ponsel. Ini adalah ponsel yang
menyasar pengguna profesional yang membutuhkan layanan email seketika dan
penyesuaian skedul. Kelemahannya, perangkat ini tak punya speaker dan mikrofon.
13. iPhone (2007)
Steve Jobs mulai mengenalkan
Apple iPhone pada 2007, sebuah ponsel pintar revolusioner yang menggunakan
layar sentuh sekaligus mengadopsi teknologi 3G.
14. HTC EVO 4G (2010)
Ponsel ini adalah ponsel pertama
yang mengadopsi standar 4G, dan beroperasi di jaringan WiMAX. Dengan sistem
operas Android 2.1, ia merupakan ponsel berlayar sentuh paling besar, kamera 8
MP, perekam video definisi tinggi, keluaran HDMI, fitur Mobile Hotspot, dan
antar muka HTC Sense
2.3
Sejarah Perkembangan HP Di Indonesia
Pada dekade tahun
70-an negara-negara maju di eropa menerapkan teknologi seluler untuk
komunikasi. Di Indonesia sendiri baru menerapkan kecanggihan teknologi
komunikasi tersebut belasan tahun kemudian. Dimulai pada tahun 1984 teknologi
seluler pertama kali hadir di Indonesia dengan berbasis teknologi Nordic Mobile
Telephone (NMT).
Di tahun 1985-1992 ponsel mulai
beredar di Indonesia,namun tidak bisa di masukkan kedalam saku baju atau celana
karena bentuknya yang besar dan panjang,dengan berat rata2 430gram (hampir
setengah kilogram).Harga ponselnya juga tidak murah,berkisar diatas 10 juta per
unit.Di tahun ini pula baru dikenal dua teknologi seluler yaitu
NMT-470,modifikasi NMT-450.
Di akhir 1993 PT Telkom memulai
proyek percontohan seluler digital Global System for Mobile (GSM),dimulai di
dua pulau,yakni Pulau Batam dan Pulau Bintan. Di tahun 1994 PT Satelit Palapa
Indonesia (Satelindo) beroperasi sebagai operator GSM pertama di
Indonesia,dengan mengawali kegiatan operasinya di Jakarta dan sekitarnya.Karena
GSM menggunakan kartu SIM,maka hal itu aman dari penggandaan dan penyadapan
serta mutu prima dan jangkauan luas.
Tahun 1995 proyek Telkom di Batam
berlangsung sukses dan di lanjutkan ke provinsi-provinsi di Sumatra,lalu
menjadikan Telkomsel pada 26 mei 1995 sebagai operator GSM nasional bersama
Satelindo.Kemudian di Tahun 1996 Telkomsel dengan produk kartu Halo-nya sukses
di Medan,Surabaya,Bandung,dan Denpasar,kemudian masuk Jakarta.Di penghujung
tahun 1996 ini pula,PT.Excelcomindo Pratama (Excelcom) berbasis GSM beroperasi
di Jakarta sebagai operator GSM ke tiga di Indonesia.Setelah itu di tahun 1998
Excelcom meluncurkan kartu prabayar Pro-XL yang memberi alternatif bagi
konsumen untuk memilih dengan layanan roaming.Satelindo menyusul Telkomsel dan
Excelcom dengan meluncurkan kartu prabayar mentari,dengan keunggulan tarif
dihitung perdetik,sehingga dalam waktu singkat menjaring lebih 100.00
pelanggan.
2.4
Dampak Negatif Dari Perkembangan Teknologi Hadphone
Dampak negatif dari perkembangan
teknologi hadphone diantaranya :
1. Mengurangi sifat sosial
manusia karena cenderung lebih suka berhubungan lewat internet daripada bertemu
secara langsung (face to face).
2. Dari sifat sosial yang berubah
dapat mengakibatkan perubahan pola masyarakat dalam berinteraksi. Manusia
menjadi malas untuk bersosialisasi dengan teman dan lingkungan sekitar. Dengan
fasilitas yang dimiliki oleh HP, maka di zaman yang serba canggih dan modern
ini segalanya bisa dilakukan dengan duduk di tempat tanpa perlu beranjak dari
tempat duduk dan meninggalkan aktivitas seseorang. Mulai dari mengisi pulsa,
transfer uang, memesan tiket, belanja, hingga memesan makanan dapat dilakukan
tanpa beranjak dari tempat sedikitpun. Memang akan menjadi lebih mudah tetapi
orang akan lebih tidak peduli dengan rasa sosial.
BAB
III
PENUTUP
3.1
Kesimpulan
Handphone merupakan
salah satu dari perkembangan teknologi. Dengan kecanggihan teknologi saat ini,
fungsi handphone tidak hanya sebagai alat komunikasi biasa, tetapi manusia juga
dapat mengakses internet, SMS, berfoto dan juga saling mengirim data. Dampak
yang ditimbulkan dari handpone mungkin tidak kita sadari sama sekali. Selain
memudahkan dalam berkomunikasi sebagai dampak positif yang manusia dapatkan,
terdapat pula dampak negatif yang manusia dapatkan sebagai akibat menggunakan
handphone atau telepon genggam ini.
Handphone pada saat ini tidak
hanya digunakan oleh kalangan dewasa saja. Sekarang anak-anak pun sudah banyak
yang memiliki handphone dengan kecanggihan yang tidak kalah dengan handphone
orang dewasa. Sehingga dampaknya terjadi tidak hanya pada orang dewasa tetapi
juga pada anak-anak.
3.2
Saran
Teknologi handphone
memang memiliki fitur yang lengkap dan canggih tetapi memiliki banyak dampak
negative bila penggunaannya terus dilakukan bahkan bila teknologi semakin maju,
dampak negativnya semakin besar
Misalnya pada anak-anak selain
fungsi handphone sebagai alat komunikasi, anak-anak dinilai “ikut-ikutan”
terhadap tren saja. Banyak hal yang dapat diperhatikan dari fenomena ini.
Misalnya adalah jika dilihat dari segi sosial, kesenjangan akan sangat terlihat
antara anak yang berasal dari keluarga mampu secara finansial dan yang tidak
dalam suatu komunitas di sekolahnya. Penggunaan telepon selular secara tidak
langsung juga dinilai dapat mempengaruhi lingkungan pergaulan anak-anak.